Resep Stir-Fry Mix Vegetable With Chicken

Potongan dada ayam ditumis bersama wortel renyah, buncis segar, dan jagung pipil manis, berpadu dengan tumisan bawang dan cabai merah. Menghasilkan sajian penuh warna dan rasa.

Resep Stir-Fry Mix Vegetable With Chicken

Menu ini kaya protein, lemak sehat, serta serat, vitamin A, C, dan antioksidan dari sayurannya. Cocok untuk menu sehat harian yang tetap praktis dan lezat.

Berikut resep dan informasi nilai gizi kandungan didalamnya.

Bahan-Bahan

  • Wortel (50g)
  • Buncis (50g)
  • Jagung Pipil (50g)
  • Dada Ayam (150g)
  • Bawang Putih (2 Siung)
  • Bawang Merah (1 Siung)
  • Cabai Merah (3 Buah)
  • Olive Oil (1 Sdt)
  • Garam (Secukupnya)
  • Lada (Secukupnya)
  • Kaldu Jamur/Penyedap (Secukupnya)

Cara Membuat

  1. Potong dadu dada ayam dan sayuran.
  2. Cincang bawang putih dan bawang merah, kemudian potong menyerong cabai merah.
  3. Panaskan minyak, kemudian tumis bawang dan cabai hingga harum dan kecoklatan.
  4. Masukkan sayuran, tumis sekitar 5-7 menit.
  5. Masukan dada ayam, garam, lada, dan penyedap. Tumis hingga berubah warna.
  6. Angkat dan siap untuk disantap selagi hangat.

Nilai Gizi

  • Kalori 299
  • Protein 37.33
  • Lemak 9.26
  • Serat 4.88
  • Gula 6.59

NB : Kamu dapat menambahkan garnish untuk mempercantik tampilannya agar semakin menggugah selera.